Home » » The Rolling Stones Lebih Tua dari Hakim Agung AS

The Rolling Stones Lebih Tua dari Hakim Agung AS

Written By C. SUkandi on Selasa, 27 November 2012 | 11.16

New York:Mahkamah Agung Amerika Serikat memiliki julukan Sembilan Pria Tua. Namun, ternyata usia hakim agung itu kalah tua dibandingkan personel Rolling Stones.

Usia rata-rata dari empat personel Rolling Stones lebih tua dua tahun ketimbang kesembilan hakim Mahkamah Agung AS.

Mick Jagger, Keith Richards, Charlie Watts, dan Ronnie Wood memiliki usia rata-rata 68 tahun dan 297 hari. Sementara usia rata-rata hakim agung AS adalah 66 tahun dan 364 hari. 

Itu berarti band rock asal Inggris itu lebih tua satu tahun dan 10 bulan dari anggota pengadilan tertinggi di 'Negeri Paman Sam' itu.

Rolling Stones, tahun ini, merayakan ulang tahun mereka yang ke-50 dengan menggelar tur di New York, New Jersey, dan London
Share this article :

Posting Komentar

Jumlah Pengunjung

Flag Counter

how to make a gif
 
Support : Creating Website | Cecep Sukandi | Shafarisa
Copyright © 2013. Shafarisa - All Rights Reserved
Template Created by CV-SHAFARISA Published by Cecep Sukandi
Proudly powered by Blogger